Lomba SSC (Sosialisasi Singkat Cerdas): Karya Penyelamat Napas Bangsa

Dalam rangka memperingati “Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS)”, Kastrat BEM IM FKM UI mengadakan Diskusi Publik FRONTIER “Forum of Initiative Tobacco Control Action Planner “ yang mengangkat tema besar FCTC (Frame Work Convention On Tobacco Control). Pada Diskusi Publik FRONTIER kali ini, terdapat tiga rangkaian acara, yaitu pre-EventEvent, dan pasca-Event. Pre-Event berupa rangkaian lomba. Rangkaian lomba ini terdiri dari satu mata lomba yakni, lomba video. Lomba video bertemakan “Indonesiaku Bukan Asbak Rokok” akan memberikan sebuah gambaran nyata Indonesia dengan permasalahan rokoknya. Masing-masing video akan berdurasi 2-3 menit. Sasaran lomba ini adalah mahasiswa dan masyarakat umum. Lomba ini bertujuan untuk membuka perspektif mahasiswa dan masyarakat umum terhadap realita yang terjadi di Indonesia terkait permasalahan yang ditimbulkan rokok dengan memanfaatkan media yang unik dan persuasif yakni, berupa video, yang dapat menjangkau semua kalangan masyarakat, baik dalam tataran tinggi maupun menengah ke bawah. Perlombaan ini juga akan menjadi suatu wadah pembentukan opini publik bahwa Indonesia bukanlah sebagai asbak rokok, sekaligus meningkatkan kreatifitas dan inovasi dalam kebermanfaatan.

 

Forum of Initiative Tobacco Control Action Planner (FRONTIER ):

SSC (Sosialisasi Singkat Cerdas )

“Karya Penyelamat Napas Bangsa”

 

  •  Nama kegiatan perlombaan:

SSC (Sosialisasi Singkat Cerdas ) “Karya Penyelamat Napas Bangsa”

 

  •  Tujuan Kegiatan Perlombaan:

–       membentuk opini publik bahwa Indonesia bukanlah sebagai asbak rokok

–       meningkatkan kreatifitas dan inovasi dalam kebermanfaatan

 

               I.         Tema kegiatan lomba video:

“Indonesia Bukan Asbak Rokok”

  •  Sasaran Kegiatan Perlombaan:

Pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum

 

  •  Alur Pendaftaran dan Pengiriman Video:

1.     Pendaftaran oleh Ketua Kelompok sebagai perwakilan Kelompok.

2.     Pendaftaran dapat dilakukan pada halaman web bem.fkm.ui.ac.id/news ataupun humas.ui.ac.id dengan mengisi formulir di tinyurl.com/DispubDaftarVideo dengan mencantumkan tautan video yang sudah diupload via you tube.

3.     Format penamaan video yang diupload: FRONTIER_Judul video_Nama ketua kelompok

 

  •  Biaya Pendaftaran: Rp 0,00

 

  •  Waktu pengumpulan video: 11 Mei sampai  23 Mei 2014

 

  •  Ketentuan Video:

1.        Lomba video pendek dapat diikuti secara individu maupun berkelompok dengan maksimal 5 orang dalam satu kelompok.

2.        Satu kelompok hanya diperbolehkan mengirimkan satu buah video.

3.        Video yang dilombakan merupakan karya original dan belum pernah dilombakan sebelumya serta tidak sedang dilombakan di perlombaan lain.

4.        Video berdurasi 2-3 menit

5.        Dalam video tidak diperbolehkan menunjukkan adegan merokok dan tidak boleh menunjukkan batang rokok asli

6.        Video tidak boleh mengandung unsur  SARA, pornografi, dan kekerasan

7.        Bahasa yang dapat digunakan di dalam keseluruhan video adalah bahasa Indonesia. (Jika menggunakan bahasa asing atau bahasa daerah wajib untuk mencantumkan terjemahan bahasa Indonesia, dengan mencantumkan nama penerjemah pada subtitle).

8.        Video di upload di youtube menggunakan akun pribadi, dengan format : Judul_Nama Pengirim_Asal instansi/sekolah/kampus, kemudian link video dicantumkan dalam form pendaftaran, berikut alamat form pendaftaran http://tinyurl.com/DispubDaftarVideo

9.        Apabila tidak sesuai ketentuan, karya akan didiskualifikasi

10.     Keputusan Juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

11.      Panitia memiliki hak dan wewenang untuk mempublikasikan karya yang telah dilombakan dengan tetap mencantumkan pembuat karya

 

  •  Kriteria Penilaian:

1.         Kesesuaian Tema

2.         Makna pesan yang disampaikan

3.         Orisinalitas dan Kreativitas

4.         Teknik Sinematografi

5.         Persuasif

6.         Penentuan juara video terfavorit berdasarkan dari banyaknya jumlah orang yang like dan view video via youtube.

 

  •  Pengumuman pemenang: 3 besar video pemenang dan video terfavorit akan diinformasikan via sms dan email.

 

  •  Hadiah  : Jutaan rupiah

 

 More Info:

http://bem.fkm.ui.ac.id/news

http://humas.ui.ac.id

·      Contact Person:

Savira Wulansari (085643781598)

Resita Dyah P. (085735886124)

 

Leave a comment